More

    Tutorial Django Bahasa Indonesia #3: Membuat Project Django

    Pada tutorial django bagian #3 ini, kita akan belajar bagaimana cara membuat project baru dengan django. Tak hanya itu, kita juga akan belajar bagaimana cara membuat sebuah virtual environment pada setiap kali kita akan membuat project baru di django

    Seperti yang sudah kita bahas pada part sebelumnya, dimana setiap membuat project baru dengan django kita membiasakan diri untuk membuat virtual environment terlebih dahulu. Hal tersebut berguna, agar semua library yang dibutuhkan saat membangun aplikasi nanti bisa terisolasi antar project 1 dengan yang lain.

    Membuat virtual environment

    Virtualenv adalah lingkungan virtual yang terisolasi dari lingkungan luar (OS).

    Artinya: kita bebas menginstal apapun di dalam lingkungan virtual, tanpa harus menggangu aplikasi lain di lingkungan luar.

    1. Buat folder project baru, pada contoh kali ini saya akan membuat folder dengan nama latihan_django. Lalu buka command prompt(cmd) dan arahkan ke folder latihan_django tsb.membuat project django

    2. membuat virtual environment. Command dibawah ini akan membuat virtual environment dengan nama env. Sebenaranya kalian juga bisa memberi nama folder ini tidak harus env, boleh venv, environment, dsb.
    python -m venv env
    Penjelasan :

    • python artinya kita akan memanggil si pythonnya. Pastikan python anda benar-benar terinstall
    • parameter -m artinya kita akan memanggil module yang ada di python.
    • venv adalah modul yang akan diinstall lalu dimasukkan kedalam folder env

    Untuk mengaktifkan virtual environment, jalankan perintah berikut:

    Windows
    env\Scripts\activate

    Linux/Unix
    source env\Scripts\activate

    Jika environment sudah diaktifkan, maka akan muncul preffix (env) pada command prompt anda. Lihat gambar dibawah ini

    membuat project django

    Install Django

    pip install django

    untuk menginstall django dengan versi tertentu, gunakan tanda sama dengan ==
    pip install Django==3.1.7

    Membuat Project Django

    Untuk membuat project dengan django, kita bisa menggunakan django-admin command.

    django-admin startproject mysite

    Keterangan:

    • startproject adalah perintah untuk membuat project;
    • mysite adalah nama direktori project-nya.

    Mengenal struktur folder project django

    Berikut ini adalah struktur directory ketika kita membuat project di django.

    membuat project django

    Ada beberapa file dan direktori yang harus kita ketahui:

    • Direktori mysite/ adalah root direktori yang berisi seluruh file dari project. Nama direktori ini bisa diganti dengan apa saja, karena tidak akan jadi masalah bagai Django.
    • File manage.py adalah program untuk mengelola project Django. Kita akan sering mengeksekusi manage.py saat ingin melakukan sesuatu terhadap project, misalnya: menjalankan server, melakukan migrasi, menciptakan sesuatu, dll.
    • File mysite/__init__.py adalah sebuah file kosong yang menyatakan direktori ini adalah sebuah paket (python package).
    • File mysite/settings.py adalah tempat kita mengkonfigurasi project.
    • File mysite/urls.py adalah tempat kita mendeklarasikan URL.
    • File mysite/wsgi.py adalah entri point untuk WSGI-compatible

    Konsep Kerja Django

    Didalam konsep django, kita akan mengenal MVT(Model View Template). Mungkin, jika anda pernah belajar konsep lain seperti MVC pada java, ataupun MVVM pada kotlin. Pada django ini kita akan mengenal yang namanya MVT

    membuat project django

    Penjelasan:

    Setiap request dari client akan diproses pertama kali oleh urls.py, karena di sini berisi definisi alamat URL (route) dan fungsi yang akan dieksekusi di setiap rute.

    Berikutnya, fungsi yang ada di views.py akan melakukan pemrosesan seperti:

    • Tulis data atau ambil data dari Model
    • Racik tampilan data dengan template HTML
    • Kirim HTTP Response ke client

    Menjalankan Server Django

    Untuk menjalankan server django pada project yang sudah kita buat. Pastikan kita sudah masuk ke dalam direktori project yang sudah dibuat tadi dengan nama mysite.
    cd mysite

    Untuk menjalankan:
    python manage.py runserver

    membuat project django

    Lalu buka browser anda dan akses ip yang tertera pada command prompt maupun terminal anda.membuat project djangoJika tampil seperti pada halaman diatas, itu artinya anda sudah berhasil membuat project django dan menjalankannya di browser.

    Secara default, django akan menggunakan port 8000 sebagai webservernya. Untuk mengubah port sesuai yang kita inginkan, kita bisa memberikan parameter port yang akang kita gunakan. eg:

    python manage.py runserver 3000

    membuat project baru di django

    maka, sekarang port yang berjalan di browser menggunakan port 3000.

    Itulah tutorial cara membuat project django. Seperti yang sudah mention sebelumnya, setiap kali kita membuat project dengan django sebaiknya gunakanlah virtual environment untuk mengisolasi project satu dengan yang lainnya.

    Mengakses django administration

    Di django, pada saat membuat project baru ia secara otomatis akan membuat halaman admin yang bisa anda akses melalui http://127.0.0.1/admin

    Tapi, sebelum mengakses django admin kita harus melakukan migrate database terlebih dahulu.

    Apa itu migration?

    Migration merupakan suatu mekanisme pada django untuk mengubah segala perubahan yang terjadi pada model baik itu penambahan, penghapusan, atau pengeditan model ke skema database yang digunakan.

    migrate database ke sqlite
    python manage.py migrate

    untuk saat ini, kita tidak menggunakan database mysql maupun posgress.

    Untuk bisa login ke django administration, maka kita perlu membuat super user terlebih dahulu.

    Caranya:
    python manage.py createsuperuser

    Lalu, anda akan diminta memasukkan username, email dan password. django administration

    Sekarang buka halaman django administration http://127.0.0.1:8000/admin/django administration

    Masukkan username dan password yang sudah kita buat melalui command createsuperuser tadi.django administration

    Sekarang, kita sudah berhasil masuk ke dalam django administration. Django administration juga bisa berfungsi mengolah konten seperti halaman dashboard pada umumnya.

    Pada artikel selanjutnya, kita akan membahas APP pada django.

    Apa itu APP? 

    Jadi, pada django setiap kita akan mendevelop suatu aplikasi, kita tidak boleh meletakkan kode-kode tersebut didalam 1 direktori project django. Karena, kode-kode tersebut akan menjadi banyak dan sulit untuk di maintain. Oleh karena itu, sebaiknya kita akan memecah fungsi-fungsi pada suatu website menjadi bagian-bagian dalam APP.

    untuk lebih lengkapnya, silahkan tunggu saja pada tutorial berikutnya.

    Source code pada seri tutorial ini akan saya hosting di github saya.

    Link : Github Latihan Django

    Terima kasih

    Recent Articles

    [td_block_21]

    Related Articles

    2 Comments

    1. hudalil@hudalil-X456UQK:~$ cd mysite
      hudalil@hudalil-X456UQK:~/mysite$ source env/bin/activate
      (env) hudalil@hudalil-X456UQK:~/mysite$ ls
      db.sqlite3 env manage.py mysite
      (env) hudalil@hudalil-X456UQK:~/mysite$ python manage.py runserver
      File “manage.py”, line 17
      ) from exc
      ^
      SyntaxError: invalid syntax
      (env) hudalil@hudalil-X456UQK:~/mysite$

      gimana mengatasinya ?

    Leave A Reply

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

    Dapatkan konten terbaik dari kami!